Kakek moyang GAY - tengkorak gay tertua! |
Bagi masyarakat Indonesia, gay dianggap produk import dari barat. Mereka mengira gay menular akibat pergaulan, trend, nafsu (dosa), dan penyakit. Faktanya, gay bukan produk barat. Di Asia sendiri, gay tercatat dalam sejarah China, Jepang, India, bahkan Timur Tengah. Malah pada zaman itu, orang barat-lah yang mengecam orang timur sebagai kaum sodom. Sejarah mencatat misionaris Kristen mengecam kelakuan sodomi orang Timur Tengah, Jepang, dan China. Namun homoseksualitas bukan bermula dari zaman kuno. Melainkan jauh ke masa purba. Ya, ada manusia gua HOMOSEKSUAL !!! Buktinya?
Baru2 ini, ditemukan tengkorak manusia gua GAY berusia 5,000 tahun di Chekoslowakia! Lantas bagaimana caranya, para arkeologis tau manusia gua itu gay? Gampang. Dilihat dari jenis tulang dan tata cara penguburannya. Tulang pria dan wanita itu berbeda, jadi mudah diketahui kalo tengkorak itu laki2. Namun meski laki2, manusia gua itu dikuburkan dengan adat wanita. Jadi kesimpulannya, dia pasti GAY!
Pot hanya dipakai dalam penguburan wanita |
Muncul dugaan bahwa penguburan pria gua itu dengan adat wanita adalah suatu kesalahan atau kebetulan. Namun hal itu dibantah keras oleh arkeologis Kamila Remisova Vesinova. Menurutnya, ritual pemakaman sangat penting di era itu, jadi tidak mungkin ada kesalahan.
"Tidak mungkin dia dikubur dengan adat yang salah. Kemungkinan besar pria itu adalah pria berbeda orientasi seks: homoseksual atau waria."
Sebelumnya, ditemukan juga tengkorak wanita zaman Mesolitikum yang dikubur dengan adat pria. Wanita gua itu adalah satria, semacam tokoh Xena yang populer di tv beberapa tahun lalu. Jadi, jika ada wanita yang dikubur dengan adaat pria, maka wajar kalo ditemukan pria dikubur dengan adat wanita.
Tapi meski demikian, pria yang dikubur dengan adat wanita pasti bukan satria. Lebih mungkin dia seorang waria atau homoseksual.
No comments:
Post a Comment