1. Versi Peter Hollens
Versi ini sangat unik karena TANPA alat musik sama sekali! Peter menyuarakan semua alat musik seorang diri dengan mulutnya - acapella! Acapella yang satu ini beda dengan acapella yang kita kenal karena bunyi-bunyiannya sangat meriah. Peter merekam ulang setiap bunyi-bunyian dari depan sampai belakang, benar-benar sebuah dedikasi. Versi Peter adalah versi yang berirama dan bisa dibuat bergoyang. Itu sebabnya aku menomorsatukan versi ini. Benar-benar WAJIB DENGAR! Gak nyesal deh! Plus, Peter lumayan enak dilihat ^_^
2. Versi Aston
Bersiaplah untuk dimanjakan dengan iringan orkestra! Born This Way terdengar sangat berbeda ketika irama diskonya diubah menjadi irama orkestra. Versi ini merupakan versi instrumental. Bagi penggemar musik klasik dan instrumental dijamin akan suka versi ini. Dibanding versi Lady Gaga, versi Aston terbilang versi lambat.
3. Versi Tyler Ward dan Alex G
Lagu Born This Way diaransir ulang menjadi lagu bertempo lambat dengan dominasi irama gitar. Tyler dan Alex berduet. Meski namanya Alex, dia seorang wanita! Bagi yang kurang suka lagu Born This Way karena tempo diskonya, coba dengar versi Tyler. Sayangnya, versi Tyler di YouTube hanya versi promosi saja. Kalo mau dengar versi penuh, harus beli di iTunes.
NB: Versi KoverBoyz tidak masuk Top 3 karena (meski aku suka Ben) kualitas lagu mereka di YouTube cuma sebatas akustik, bukan kualitas studio. Tapi bagi penggemar KoverBoyz, bisa klik link berikut: http://www.youtube.com/watch?v=isTTPnoUEbY
Apakah kalian punya versi favorit cover Born This Way yang tidak masuk daftarku? Harap di-share di kolom komentar.
gue suka anak kecil yang nyanyi itu lupa namanya siapa . dan bencinya lirik yang menyuarakan kaum LGBT di hapus semua di covernya . sial .
ReplyDelete