Siapa yg belum pernah memainkan game Mario Bros? Hampir semua orang pernah memainkannya, apalagi yg punya Nintendo.
Sebuah berita menggemparkan beredar bahwa 2 tokoh Mario Bros (Mario dan Luigi) bukanlah kakak-adik melainkan pasangan GAY! Berita yg dimaksud adalah berita sindiran, semacam situs berita humor The Onion. Tapi berita humor itu dikira berita sungguhan dan menghebohkan masyarakat Amerika Selatan!
|
Apa?! Mario Bros pasangan GAY??? |
Berita humor Mario Bros dimuat dalam situs Spanyol Ciencia Seminal. Tapi berita humor itu malah diliput oleh media massa mainstream. Berita gay itu dimulai pada 16 Juli, bahwa para anak kecil sudah tahu rahasia besar bahwa Mario Bros itu pasangan gay. Pada 19 Juli, berita humor lain menyatakan bahwa pencipta Mario Bros (Shigeru Miyamoto) mengaku bahwa Mario Bros memang pasangan gay. Berita semakin dihebohkan dengan klaim bahwa tiang bendera di tip akhir level adalah lambang PENIS. Dan musuh bernama goomba sebenarnya lambang dari TESTIS. Berita humor itu disalahartikan sebagai berita serius dan kini menyebar di Mexico, Colombia, bahkan Argentina!
Meski Mario Bros aslinya BUKAN pasangan gay, dalam dunia slash, banyak fan yg hobi menganggap keduanya gay. Jadi ini sebenarnya bukan berita baru. Kalo kamu google Mario Bros gay, kamu akan melihat banyak gambar dan cosplay Mario Bros ala gay, bahkan yg erotika!
KASUS SERUPA
******************
Berita humor sering menyesatkan kalo pembaca tidak sigap menangkap sumbernya. Beberapa waktu lalu, kejadian serupa menimpa presiden KorUt Kim Jong Un. Situs The Onion menyindir dengan berita humor bahwa Kim adalah pria terseksi th 2012. Berita humor itu disalahartikan oleh sebuah media massa China. China dan KorUt memang sahabat akrab krn sama2 komunis, sehingga berita itu langsung dilansir sebagai berita serius. Belakangan, rasa malu menerpa media massa itu saat liputan mereka ditertawakan orang2 barat.
No comments:
Post a Comment