Katanya 21 Desember bumi akan kiamat. Katanya matahari akan pecah. Katanya lubang hitam akan menelan bumi. Katanya planet X akan menabrak bumi. Katanya ada alien. Katanya ada gelap 3 hari. Katanya ada perubahan dimensi. Katanya dan katanya... Semua cuma kata-kata saja...
Serupa dengan kejadian saat pendeta sinting Harold Camping memproklamasikan 21 Mei 2011 adalah tanggal kiamat, banyak orang di seluruh dunia KECEWA kiamat batal datang. Orang2 itu bukan orang gila agama yg kecewa tidak bisa naik surga, melainkan orang2 yg sudah keburu menimbun persediaan. Bagaimana tuh dengan kaleng2 makanan, botol2 air mineral, batere, dll yg sudah keburu ditimbun untuk sambut kiamat 2012 ???
|
Alien siap menyelamatkan umat manusia! |
Di Indonesia, isu kiamat 2012 juga heboh. Bahkan MUI terpaksa mengeluarkan pernyataan resmi tentang kiamat (dari sisi agama itu tentu saja). Isu gelap-3-hari juga santer beredar di ibukota. Bahkan dari dunia gaib, para peramal macam alm Mama Loren juga mengaku2 tidak bisa melihat kejadian2 setelah 21 Desember 2012 karena tertutup sesuatu. Suka atau tidak suka, bangsa Maya SALAH meramal kiamat! Mereka yg keburu percaya adalah contoh orang2 bodoh! Berkali2 DITIPU isu kiamat (isu Y2K dan isu Harold Camping), gak kapok juga.
Di Perancis, desa Bugarach, yg diaku2 sebagai tempat parkir piring terbang alien, banyak orang luar tertipu sampai2 rela mengeluarkan uang mahal puluhan juta rupiah untuk menyewa kamar motel! Belum lagi "dipaksa" membeli Pizza Kiamat dan minuman Anggur Kiamat yg juga luar biasa mahalnya. Gak kebayang perasaan mereka... Ditipu isu kiamat 2012 merugikan mereka secara finansial! Desa itu hingga berita ini diturunkan masih tertutup untuk umum untuk mencegah kerusuhan.
Bahkan di Amerika Serikat, di mana penduduknya seharusnya lebih pintar & maju dibanding orang Indonesia, juga tertipu isu kiamat 2012. NASA kebanjiran telpon yg menanyakan apa benar 21 Desemebr akan kiamat. David Morrison dari NASA memperkirakan ada 25 juta orang AS yg percaya kiamat 2012.
|
Jaga2 kiamat, Ron dan keluarga akan tinggal di bunker sampai malam Natal! |
Ron Hubbard asal AS mendisain bunker anti kiamat yg dijual dng harga sangat mahal. Dia bilang "Lebih baik bersiap daripada mati konyol." Ron bahkan menyatakan dia dan keluarganya akan mengurung diri di dalam bunker sampai malam Natal, jaga2 kalo kiamat bergeser beberapa hari.
|
Pieter van der Meer sudah mempersiapkan kapalnya kalo2 banjir besar datang saat kiamat |
|
Liu Qiyuan mendesain bola sekoci untuk kiamat - gara2 terpengaruh adegan film 2012 |
Di Swedia, para polisi dari Vaxjo/Alvesta juga menawarkan Buffet Kiamat untuk para pelaku kriminal! Di halaman Facebok tertulis: "Menurut kalendar Maya, 21 Desember 2012 adalah masa kiamat. Maka tibalah saatnya bagi kalian untuk datang pada kami (polisi) kalo kalian mau mengakui perbuatan kriminal. Kami masih punya berbagai kasus perampokan, penyerangan, bahkan pembunuhan yg tak terpecahkan. Kalian rugi apa? Kalo kami memenjarakan kalian, kalian akan dapat Hidangan Kiamat!" Sayangnya, belum ada pelaku kriminal yg bisa ditipu polisi dng cara itu...
|
Toko ini menjual bahan makanan untuk kiamat |
Bagi mereka yg sudah keburu menimbun barang, jangan kecewa. Selalu saja ada orang sinting yg mengaku tahun depan akan kiamat! Jadi, jangan buang dulu barang2 timbunan kalian! Jaga2 saja :)
|
Para pendeta Maya mempersiapkan upacara religi berakhirnya kalender mereka |
No comments:
Post a Comment